Sabtu, 17 Januari 2009

Soal Lomba Rumpun Mapel Kebahasaan

SOAL LOMBA RUMPUN MAPEL KEBAHASAAN

Pilihlah satu jawaban yang paling tepat dengan cara memberikan tanda silang pada pilihan jawaban yang tersedia!

1. Kesehatan mempunyai arti penting bagi manusia. Karena tubuhnya sehat, manusia dapat melakukan aktivitasnya sehari-hari. Bayangkan jika manusia sedang sakit. Manusia tidak bisa melakukan apa-apa. Dirinya hanya tidur seharian. Bahkan, seluruh harta benda yang dimilikinya bisa habis untuk biaya pengobatan.
Simpulan yang tersirat dari paragraf di atas adalah …
a. tubuhnya yang sehat
b. pentingnya kesehatan
c. tidak sedang sakit
d. kesehatan manusia

2. (1) Akhir-akhir ini kita sering menyaksikan berbagai unjuk rasa lewat media elektronika. (2) Akibatnya kota yang dijadikan ajang berunjuk rasa terganggu kelancaran lalu lintasnya. (3) Penyebab unjuk rasa itu bermacam-macam. (4) Jika unjuk rasa terus menerus terjadi niscaya stabilitas keamanan, yang sangat didambakan akan semakin sulit kita dapatkan.
Kalimat yang berisi pendapat pada paragraf di atas adalah kalimat nomor ….
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)

3. “Sudah saya katakan berkali-kali. Suka mencuri itu tidak baik. Itu namanya …. Kamu masih membandel dan tidak menuruti kata-kataku. Awas, kalau terjadi apa-apa denganmu, aku akan …. Tidak akan ikut bertanggung jawab,” kata ayahnya dengan marah.
Idiom yang tepat untuk mengisi bagian rumpang pada paragraf tersebut adalah ,,,,,
a. angkat tangan dan cuci tangan
b. tangan panjang dan campur tangan
c. panjang tangan dan lepas tangan
d. ringan tangan dan campur tangan

4. (1) Mata Sarkim lalu menyapu ke pemandangan di bawah. (2) Dilihatnya cahaya lampu dan jalan raya yang masih ramai. (3) Mikrolet, metromini, bus kota, dan mobil-mobil pribadi lalu lalang, juga sepeda motor. (4) Orang-orang menyeberang jalan, lalu berkerumun di halte. (5) Juru parkir liar di sekitar Monas memberikan aba-aba dan meniup peluit tak beraturan, metropolitan memang tak pernah tidur.
Latar tempat cerpen terebut terjadi ….
a. di puncak bukit, dibuktikan kalimat nomor (1)
b. di Jakarta, dibuktikan kalimat nomor (5)
c. di jalan raya, dibuktikan kalimat nomor (3)
d. di halte bus kota, dibuktikan kalimat nomor (4)

5. Setelah melihat hasil nilai rapornya, Wulan merasa sedih. Betapa tidak, ia berharap nilai 80 tertulis di rapor. Akan tetapi, yang tertera justru angka 69, yang cukup satu angka di atas KKM. Ia lalu menulis di buku hariannya. Sabtu, 19 Januari 2008. Aku menangis sejadi-jadinya karena nilai yang kudambakan tidak kudapat.
Tanggapan yang logis sesuai tulisan di buku harian tersebut adalah …
a. Wajar Wulan menangis, tetapi menangis bukan penyelesaian suatu masalah.
b. Wajar Wulan menangis karena dengan nilai itu ada kemungkinan ia tidak naik kelas.
c. Seharusnya Wulan tidak perlu menangis sebab menangis menandakan kerapuhan jiwa.
d. Seharusnya Wulan tidak menangis sebab nilai itu sudah pantas untuknya.

6. Korban bencana banjir akibat meluapnya Bengawan Solo yang melanda di beberapa daerah harus segera … ke tempat-tempat yang aman. Hal ini perlu dilakukan mengingat bencana banjir hingga saat ini belum ada tanda-tanda akan mereda. Bahkan, BMG … bahwa hujan dengan curah hujan yang cukup tinggi masih akan berlangsung di minggu ini. Untuk itu, masyarakat dihimbau agar selalu waspada.
Kata serapan yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang dalam paragraf di atas adalah ... .
a. dievakuasi – merelokasi
b. direlokasi – diestimasi
c. dievakuasi – memprediksi
d. direnovasi - memfasilitasi

7. (1) Laba-laba termasuk organisme penghasil sutra yang digunakan sebagai sarang atau menjerat sekaligus menyerang mangsa. (2) Para ilmuwan telah lama berusaha menemukan mengapa sutra laba-laba mempunyai sifat yang luar biasa. (3) Dari sekian jenis sutra laba-laba yang secara intensif diteliti adalah sutra jenis dragline yang mengandung sifat mekanik lebih unggul. (4) Karena laba-laba sukar sekali untuk diternak, hal itu menjadi kendala memproduksi sutra laba-laba secara besar-besaran.
Kalimat yang menyatakan hubungan sebab-akibat terdapat pada kalimat nomor ….
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)

8. Saat ini, saluran televisi lebih banyak menayangkan acara-acara sinetron yang dibumbui dengan kesadisan, kekerasan, asusila, klenik, kejadian-kejadian yang tidak logis, dan sebagainya.
Kritik atas masalah tersebut yang tepat adalah ...
a. Sebaiknya acara semacam itu dihentikan saja.
b. Itu tontonan yang jelek dan menjijikkan, jangan ditonton.
c. Sungguh tidak logis tayangan itu.
d. Sebaiknya televisi menayangkan tontonan yang lebih mendidik.

9. Meskipun bukan termasuk sehat, kopi memiliki efek yang baik untuk kesehatan gigi. Penelitian terbaru dari negeri capuccino, Italia, menguatkan fakta tersebut. Carlo Pruzzon dari Universitas Ancona menjelaskan, senyawa yang terkandung di dalam kopi menghentikan bakteri yang menempel ke gigi. Senyawa tersebut juga efektif membasmi bakteri yang bisa langsung merusak gigi.
Ide pokok paragraf di atas adalah ... .
a. Kopi membasmi bakteri pada gigi.
b. Kopi merupakan minuman yang sehat.
c. Kopi bisa menyehatkan gigi.
d. Kopi tidak mengganggu pertumbuhan gigi.

10. Penulisan kata sapaan yang tepat terdapat pada kalimat … .
a. Apakah saudara sudah mendaftar?
b. Silakan masuk, Saudara!
c. Saudara kandungku semua enam orang.
d. Sidang dipimpin saudara Burhan.

11. (l)Sejumlah pemilik gerai mengaku bisa meraih untung lebih besar bila menjual HP bekas. (2)Untuk ponsel bekas yang harga jualnya sekitar Rp1.000.000,00, mereka bisa untung Rp50.000,00 sampai dengan Rp150.000,00. (3)Hal itu berbeda dengan menjual ponsel baru, yang harganya sudah dipatok secara resmi oleh vendornya. (4)Untuk itu, belilah ponsel bekas karena harganya lebih murah.
Kalimat sumbang dalam paragraf di atas terdapat pada kalimat … .
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)

12. Kalimat berikut ini yang tidak termasuk kalimat berita negatif adalah … .
a. Ayah tidak masuk kerja hari ini karena sakit.
b. Tim kami belum lolos ke babak semi final.
c. Beliau memperkenalkan diri di depan kelas.
d. Kami bukan membaca novel melainkan buku cerpen.

13. (1)Pemanfaatan internet untuk dunia bisnis sudah dilakukan banyak orang. (2)Sektor bisnis yang memanfaatkan internet antara lain media massa, hotel, BUMN, lembaga pendidikan, pariwisata, dan restoran. (3)Pemanfaatan internet juga dilakukan oleh dunia perbankan. (4)Perbankan bermaksud memberikan pelayanan yang sebaik-baiknya kepada nasabahnya.
Kalimat yang menyatakan opini pada teks di atas terdapat pada kalimat ... .
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)

14. Penggunaan bentuk polisemi yang tepat terdapat pada kalimat … .
a. Jangan melempari genting dalam suasana genting begini.
b. Kaki Irfan terasa sakit saat menendang kaki meja di kelas.
c. Bang Jefri menyimpan sebagian keuntungannya di bank.
d. Katak, penyu, dan buaya termasuk jenis hewan ampibi.

15. Perhatikan penggalan berita berikut ini dengan baik!
Partai final Liga Djarum Indonesia 2007 antara PSMS melawan Sriwijaya FC tidak jadi dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Waktunya pun mundur sehari menjadi Minggu, 10 Februari 2008.
Pertandingan tersebut dipindah ke Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung. Keputusan itu diumumkan langsung oleh Sekjen PSSI Nugraha Besoes didampingi Direktur Kompetisi Badan Liga Indonesia (BLI) yang juga Ketua Panpel Djoko Driyono, dan Ketua Komdis PSSI Hinca Panjaitan, kemarin.
Selain karena masih dalam suasana berkabung, akibat meninggalnya suporter Persija, stadion di Soreang dianggap paling representatif. Imbauan dari Mabes Polri dan Polda Metro Jaya agar laga puncak tidak digelar di Jakarta juga menjadi salah satu pertimbangan.

Pernyataan yang tidak sesuai dengan teks berita di atas adalah …
a. Partai final Liga Djarum Indonesia 2007 akan dilaksanakan pada hari Minggu, 10 Februari 2008. Partai final Liga Djarum Indonesia 2007 tersebut akan dilaksanakan di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.
b. Partai final Liga Djarum Indonesia 2007 tidak jadi dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Mabes Polri dan Polda Metro Jaya menghimbau agar pertandingan tidak digelar di Jakarta.
c. Partai final Liga Djarum Indonesia 2007 tidak jadi dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Pertandingan tersebut akan ditiadakan karena masalah keamanan.
d. Partai final Liga Djarum Indonesia 2007 tersebut akan dilaksanakan di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung. Keputusan tersebut disampaikan oleh Nugraha Besoes selaku Sekjen PSSI.

16. Ini ide kreatif SMP Negeri 1 Semarang. Pendidikan kejujuran dilakukan lewat upaya informal membangun sikap antikorupsi dan antimumpung. Sebuah koperasi alat-alat tulis dibuka dengan formula swalayan. Mereka dibebaskan untuk membeli, mengambil barang yang dibeli, membayar di tempat yang disediakan, lalu mengambil sendiri uang kembaliannya. Tentu tidak sederhana, karena bukan tidak mungkin akan ada pelanggaran dalam pelaksanaannya.
Suara Merdeka, 8 Februari 2007
Opini yang tepat berdasarkan tajuk tersebut adalah ... .
a. Cara mendidik seperti itu justru akan memberi kesempatan kepada siswa yang bermental korup untuk mengembangkan bakatnya.
b. Cara mendidik seperti itu justru akan lebih bermakna daripada menggunakan cara berceramah yang akan membosankan siswa.
c. Cara mendidik seperti itu hanya bisa diterapkan untuk sekolah-sekolah yang sudah maju dan memiliki siswa yang kaya.
d. Cara mendidik seperti itu tidak mungkin diterapkan di semua sekolah, karena watak setiap anak itu berbeda

17. (1) Suara bayi melengking miris
(2) Hatiku pun menangis sedih
(3) Jutaan nyawa menggelepar lapar
(4) Di antara erangan gubuk tua
(5) Aku pun hanya bisa diam
Berdasarkan puisi tersebut larik yang bermajas sama ditandai nomor ... .
a. (2) dan (4)
b. (1) dan (5)
c. (2) dan (3)
d. (2) dan (5)

18. Perhatikan penggalan dialog berikut ini!
(1) Bahar : ”Ya, dengan rasa bangga dan dengan hati yang kangen. Bahkan
sebelum menghembuskan nafas yang terakhir beliau sempat
memanggil namamu.”
(2) Ahmad : ”Har, aku menyesal tidak disamping beliau waktu itu.”
(3) Bahar : ”Sudahlah!”
(4) Ahmad : ”Aku merasa seperti orang durhaka.”
(5) Bahar : ”Ah, itu mengada-ada. Tidak ada pernyataan seperti itu.”
(6) Ahmad : ”Ya Allah! Kuatkan hatiku.”
(7) Bahar : ”Sudahlah! Mari kita salat bersama!”

Bukti bahwa watak tokoh Bahar seorang religius terdapat pada dialog nomor ... .
a. (1)
b. (3)
c. (5)
d. (7)

19. Perhatikan cara membuat sate kelinci berikut ini!
1. Sate yang sudah dibakar kemudian diberi bumbu sampai rata.
2. Daging kelinci dipotong tipis-tipis.
3. Semua bumbu dihaluskan dan di tumis.
4. Tusuk daging kelinci dengan tusuk sate.
5. Bakar daging yang sudah ditusuk sampai masak.

Urutan cara membuat sate kelinci yang benar adalah ... .
a. 1 - 2 - 3 - 4 - 5
b. 2 - 1 - 3 - 5 - 4
c. 2 - 3 - 4 - 5 - 1
d. 4 - 3 - 5 - 2 - 1

20. (1)Sudah tiga minggu ini Warman bekerja sebagai kuli di pabrik plastik. (2)Hasrat hatinya untuk melamar Azizah sudah bulat. (3)Upah dari ia bekerja sebagian akan ditabung untuk persiapan pernikahannya kelak. (4)Warman yakin bahwa semua usahanya itu akan mendapat simpati dari wanita pujaan hatinya.
Kata yang mengalami pergeseran makna ameliorasi terdapat pada kalimat ... .
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)

21. Perhatikan pantun berikut ini!
Pawai itik jalan berbaris
Menuju gerbang tanpa jendela
Duhai adik berparas manis
Bolehkah abang tahu namanya

Balasan pantun yang tepat atas pantun tersebut adalah ... .
a. Burung nuri burung belibis
Terbang ke sarang membawa umpan
Hati – hati berkata manis
Mohon abang kata yang sopan

b. Kawanan itik menginjak ijuk
Pulang ke kandang dengan induknya
Bukan adik hendak merajuk
Sungguh abang pandai menggoda

c. Anak angsa terbangnya rendah
Hendak hinggap di batang kayu
Rasa hati enggan berpisah
Ingin berkata hatiku malu

d. Jambu biji manis rasanya
Merah isi buah semangka
Sungguh adik pandai bicara
Hati senang tiada terkira

22. Setengah jam kemudian … sudah dalam perjalanan ke rumah Ari. Nuraini adik Ari baik sekali. … berhasil membujuk ayah. … memperbolehkan … pergi bertiga.
Kata ganti yang tepat untuk melengkapi kalimat rumpang tersebut adalah … .
a. aku, dia, beliau, kami
b. kami, aku, dia, beliau
c. dia, beliau, aku, kami
d. beliau, aku, kami, dia

23. Pekerjaan Orang Tua Kelas VIII A SMP Bina Praja Medan

No. Jenis Pekerjaan Jumlah
1. Pegawai Negeri Sipil (PNS) 4 orang
2. TNI 2 orang
3. Karyawan 8 orang
4. Pedagang 10 orang
5. Petani 16 orang
Jumlah 40 orang
Pertanyaan yang jawabannya sesuai isi tabel di atas adalah … .
a. Apa sebabnya orang tua kelas VIII A yang bekerja sebagai petani berjumlah paling banyak?
b. Bagaimana perbandingan antara orang tua yang bekerja sebagai karyawan dengan PNS?
c. Mengapa orang tua siswa kelas VIII A tidak ada yang bekerja sebagai buruh?
d. Siapa saja yang orang tua siswa yang bekerja sebagai Pegawai Negeri Sipil?

24. (1)Aneka ragam tanaman palawija diharapkan mampu mengisi masa vakum selama petani menunggu musim tanam berikutnya. (2)Sebagian dari mereka menanam jagung untuk memenuhi kebutuhan makanan ternaknya. (3)Ada yang menanam kacang tanah karena masa panennya lebih cepat dari jenis yang lain. (4)Sementara sebagian lagi menanam kedelai mengingat begitu bagusnya harga jual kedelai saat ini.

Kata umum yang terdapat pada paragraf di atas terdapat pada kalimat … .
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)

25. Tidak biasanya Asri memasak masakan sepedas ini. Pelanggan warungnya selalu puas menikmati makan siangnya sesaat setelah tanda rehat pabriknya dibunyikan. Entah lupa karena apa hari itu, sampai ia memberi porsi lebih pada cabe rawitnya. Entah kenapa pula seorang pelanggannya melontarkan kata sepedas itu ke telinganya. Sampai-sampai Asri pingsan karenanya.
Pergeseran makna kata sinestesia dalam paragraf di atas terdapat pada kalimat … .
a. Tidak biasanya Asri memasak masakan sepedas ini.
b. Pelanggan warungnya selalu puas menikmati makan siangnya sesaat setelah tanda rehat pabriknya dibunyikan.
c. Entah lupa karena apa hari itu, sampai ia memberi porsi lebih pada cabe rawitnya.
d. Entah kenapa pula seorang pelanggannya melontarkan kata sepedas itu ke telinganya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar